Sabtu, 19 Maret 2016

Baby Spa sebagai Enterpreneur Bidan

 Baby Spa sebagai Enterpreneur Bidan

 

     Saat ini, seorang bidan harus memiliki jiwa dalam berwirausaha atau yang sering dikenal dengan bahasa kerennya adalah menjadi Enterpreneurship...

     Enterpreneurship sekarang ini yang dapat dikembangkan oleh bidan yaitu Baby Spa... Baby Spa banyak sekali manfaatnya untuk merangsang motorik kasar dan motorik halus pada bayi...

     Baby Spa/ Spa Bayi merupakan salah satu bentuk dari terapi sentuh dan swimming (renang) yang berfungsi sebagai salah satu tekhnik pengobatan penting. baby spa meliputi : pijat, renang, dan senam bayi

 

Menurut penelitian, baby spa ini memiliki banyak manfaat bagi pertumbuhan si kecil diantaranya :
1. melancarkan peredaran darah, sehingga perkembangan si kecil akan lebih pesat pada usia pertumbuhannya. hal ini akan sangat berpengaruh terhadap sistem metabolisme tubuh dan bisa meningkatkan daya tahan tubuh si kecil agar tidak mudah terserang penyakit.
2. memberikan efek relaksasi, sehingga si kecil bisa tumbuh dengan ceria dan membantu membentuk pribadi yang supel, ceria, dan mandiri.
3. meningkatkan kualitas tidur, hal ini juga berpengaruh terhadap perkembangan otak bayi karena otak bayi akan berkembang selama masa tidurnya.
4. mengoptimalkan tumbuh kembang anak, motorik bayi dapat berkembang lebih pesat dibanding anak lain seusianya. baby spa ini bisa membantu meningkatkan kecerdasan si kecil.
 5. membantu memperbaiki sistem pencernaan si kecil, dan membuatnya mudah makan.


Serangkaian kegiatan yang dilakukan saat baby spa salah satunya adalah kegiatan berenang. Berenang adalah salah satu jenis olahraga yang mampu meningkatkan kesehatan seseorang yang jg merupakan olahraga tanpa gaya gravitasi bumi (non weight barring). Berenang terbilang minim risiko cedera fisik karena saat berenang seluruh berat badan ditahan oleh air atau mengapung.

Manfaat berenang pada bayi
1. berenang sejak lahir sangat baik bagi kesehatan bayi anda, pengembangan dan pengenalan air akan menghindari mereka yang mengalami ketakutan air.
2. dengan berenang, air akan membantu meningkatkan koordinasi dan keseimbangan. serta melatih otot-otot bayi lebih efektif di dalam air.
3. sebuah penelitian di Jerman menemukan bahwa bayi berenang telah maju untuk perkembangan motorik, keterampilan sosial dan kecerdasan. 
4. belajar untuk merespon perintah dapat membuat bayi anda lebih tajam secara mental dan meningkatkan tingkat pemahaman pada bayi.
5. latihan yang melibatkan bergerak secara independen dalam air dan berpegang pada sisi yang indah untuk keperacayaan diri pada bayi anda.
6. berenang secara teratur dalam air hangat dapat membuat bayi anda menjadi lebih rileks. serta merangsang nafsu makan, meningkatkan pola makan dan pola tidur.

     sebuah usaha membutuhkan kerja keras dan ketekunan serta ulet dalam menjalankannya. untuk menjadi enterpreneurship tentu bukanlah hal yang mudah butuh mental baja serta jiwa kepemimpinan di dalamnya...
semoga artikel ini bisa menjadi inspirasi bagi bidan semua...
terima kasih... 
 
Referensi  :
http://id.theasianparent.com/manfaat-spa-bayi/
http://ihcacenter.com/manfaat-baby-spa 









Tidak ada komentar:

Posting Komentar